Tuesday, April 30, 2013

SATELIT KEDUA YANG MENGORBIT NEPTUNUS DITEMUKAN


Pada 1 mei 1949, astronom AS kelahiran Belanda, Gerard Kuiper menemukan Nereid, yakni satelit kedua yang mengorbit neptunus. 

Nereid merupakan satelit terluar dan ketiga terbesar dari satelit neptunus yang lain. Orbit rata-ratanya berkisar antara 5.513.400km dengan garis tengah 340km.

Orbit Nereid memiliki eksentrisitas/tingkat melenceng dari jalurnya yang dikenal paling tinggi dari semua planet atau satelit dalam sistem tata surya. Jaraknya dengan neptunus bervariasi antara 1.353.600km s/d 9.623.700km.

Keganjilan atau perbedaan tersebut menimbulkan dugaan bahwa nereid adalah asteroid atau objek sabuk kuiper yang terjebak dan menjadi satelit neptunus.

Nama nereid diambil dari mitologi Yunani, yaitu makhluk halus yang mendiami Laut Tengah yang adalah juga kelimapuluh anak perempuan Nereus dan Doris. Selain nereid, Kuiper menemukan satelit Uranus yang disebut Miranda, menemukan atmosfer di satelit Saturnus yang disebut Titan, serta mempelajari permukaan bulan. (artikel di copy dari harian kompas hal 35, tgl 1 mei 2013, oleh Ignatius hekso yudiono)

*) gambar di copy dari google images.

GAGASAN PERTAMA TENTANG TRANSMISI LISTRIK LEWAT UDARA



Pada 30 april 1872, hak paten no 126.356 diberikan kepada William H Ward unt
uk sebuah rancangan bertajuk "Pengembangan terhadap Pengumpulan Listrik dalam Telegraf". Ward memaparkan gagasan tentang lapisan bermuatan listrik pada atmosfer yang dapat membawa sinyal seperti kabel telegraf antara menara-menara yang didirikan diatas tanah.

Dewasa ini disepakati bahwa hak paten tersebut tidak memiliki makna ilmaiah, bahkan gagasan tersebut serupa dengan pendapat Mahlon Loomis yang juga mendapatkan hak paten no 129.971 pada beberapa bulan kemudian.

Namun sayangnya, baik Ward maupun Loomis, hanya memberi gagasan semata, tanpa memberikan petunjuk atau gambaran cara mewujudkan gagasan mereka.

Dalam hak paten yang di ajukan pada 29 juli 1871, Ward hanya memberi penjelasan tentang menara yang memungkinkan arus udara yang mengandung listrik masuk ke bagian tengah dan terisolasi, lantas arus tersebut naik dan keluar melalui ventilator bagian atas menara sedemikian rupa sehingga menara itu terus menerima arus dan pasokan listrik baru...(artikel ini dikutip dari harian kompas hal 43 tgl 30 april 2013, oleh Ignatius hekso yudiono)

*) gambar di copy dari google-image dan tidak ada hubungan dengan artikel.

Sunday, April 28, 2013

ANGKUTAN MASSAL DIUJI COBA


Pada 29 april 1882, penemu dan industrialist Jerman, Dr. Ernst Werner von Siemens menguji coba angkutan yang ia sebut sebagai "elektromote" di pinggiran kota Berlin.Elektromote adalah cikal-bakal angkutan massal yang kemudian poipuler denga sebutan "trolleybus".

Ujicoba dilakukan hingga 13 juni, menggunakan jalur sepanjang 540 meter mulai dari stasiun kereta Hallense, melewati Srabe no 5(sekarang disebut Joachim Friedrich Strabe) dan Strabe no 13(sekarang disebut Johann Georg Strabe) dan melintasi kawasan Kurfurstendamn atas.

Elektromote yang dibuat oleh perusahaan Siemens&Halske adalah kereta yang dipasangi dua motor listrik berkekuatan 2,2kW. Tenaga mesin disalurkan ke roda belakang menggunakan rantai dan gear.

Kereta yang digunakan pada elektromote disebut "kontakt-wagen" yang dalam bahasa Inggris disebut "trolley" sehingga munculah istilah "trolleybus".

Mode angkutan ini adalah bus listrik yang mengambil listriknya dari kabel yang terentang di sisi jalan. Di Inggris, trollebus diperkenalkan di London semenjak tahun 1909 dan beroperasi di Leeds sejak 1911. (artikel ini dikutip dari harian kompas hal 35, tgl 29 april 2013, oleh Ignatius hekso yudiono).

*]gambar di copy dari google image dan tidak ada hubungan dengan artikel.

Friday, April 26, 2013

LAYANGAN RESMI MENJADI ALAT MENELITI CUACA


Pada 27 april 1898, Biro Cuaca Amerika menaikkan layangan pertama untuk meneliti cuaca di Topeka, Kansas city. Layangan tersebut berbentuk kotak besar berukuran panjang 2,4m lebar 2,1m dan tinggi 1m.

Sekali menaikkannya, terdapat lebih dari tujuh layangan lain yang diikatkan pada tali penarik. Jarak masing-masing layanga adalah 450m, 600m, dan berikutnya masing-masing 750m secara berurutan.

Gagasan meggunakan layangan untuk meneliti cuaca diusulkan oleh ahli meteorologi Amerika, Prof Chrarles F Marvin. Pada tanggal yang sama tiga tahun sebelumnya, ia sudah memulai ujicoba dengan layangan.

Ia terus menyempurnakan alat tersebut dan dalam setahun ia dapat melengkapi layangan tersebut dengan alat yang memungkinkan mengukur dan mencatat suhu, tekanan, dan kelembaban udara. 

Pengukuran ini dicatat dengan ballpoint yang digerakkan diatas kertas atau pelat tembaga yang ditempelkan pada tabung yang berputar. [dikutip dari kompas tgl 27 april 2013 hal 47, oleh Ignatius hekso yudiono]

*] gambar di copy dari google-image dan tidak ada hubungannya dengan artikel.

Wednesday, April 24, 2013

PESAWAT ANTARIKSA LINTASI PLUTO

Pada 25 april 1983, pesawat antariksa penjelajah Pioneer 10 melintasi orbit Pluto, sebuah planet yang diyakini terjauh dalam sistem tata surya.Selepas itu, pesawat tersebut melanjutkan perjalanannya di alam semesta di luar sistem tata surya.


Pioneer 10 diluncurkan pada 2 maret 1972 dari cape Canaveral Florida USA, bersama wahana atlas-centaur. Pesawat robotik ini merupakan pesawat antariksa pertama yang mencapai escape-velocity, yaitu sebuah kecepatan minimum agar suatu obyek terlepas dari gaya gravitasi dari tata surya. 

Pesawat ini memiliki misi melintasi Jupiter. Pada 6 november 1973 gambar-gambar Jupiter mulai dikirimkan ke bumi yang secara keseluruhan mencapai 500 gambar menempuh jarak sejauh 25 juta kilometer. 

Jarak terdekat dengan Jupiter dicapai pada 4 desember 1973, yaitu pada jarak 132.252km. Komunikasi kemudian terputus pada 23 januari 2003 karena hambatan sumberdaya. 

Jarak yang berhasil ditempuh Pioneer 10 adalah 12 milliar kilometer dari bumi. (artikel dikutip dari harian kompas hal 43, tgl 25 april 2013  oleh Ignatius hekso yudiono)

*] gambar dicopy dari google image

Tuesday, April 23, 2013

GARAM DUNIA DAN TERANG DUNIA


Kamu adalah garam dunia. Jika garam itu menjadi tawar, dengan apakah ia diasinkan? Tidak ada lagi gunanya selain dibuang dan diinjak orang. 

Kamu adalah terang dunia. Kota yang terletak diatas gunung tidak mungkin tersembunyi. Lagipula orang tidak menyalakan pelita lalu meletakkan dibawah gantang, melainkan diatas kaki dian sehingga menerangi semua orang di dalam rumah itu. 

Demikianlah hendaknya terangmu bercahaya didepan orang, supaya mereka melihat perbuatanmu yang baik dan memuliakan Bapamu yang di sorga.( dikutip sepenuhnya dari Injil Matius 5 : 13-16, oleh Ignatius hekso yudiono).


JEPANG LUNCURKAN SATELIT KE ORBIT


Pada 24 april 1970, jepang berhasil menjadi negara ke empat di dunia setelah Uni Soviet, US, dan Perancis yang berhasil meluncurkan satelit ke orbit bumi. Peluncuran satelit yang disebut sebagai Osumi 5 tersebut sebenarnya bukan usaha pertama Jepang. Sesuai namanya, itu merupakan usaha yang kelima kalinya. Empat usaha sebelumnya yang dimulai semenjak 1966 gagal.

Osumi 5 dirancang oleh Institut Ilmu Luar Angkasa dan Penerbangan Universitas Tokyo dan dibuat oleh NEC. Satelit seberat 24kg tersebut diluncurkan dari pusat peluncuran di Kaghoshima di semenanjung Osumi. Satelit menggunakan bahan bakar padat Lamda 4S. Osumi 5 mengemban misi menjelajahi lapisan atas atmostfer.

Uni Soviet adalah negara pertama yang berhasil meluncurkan satelitnya ke orbit bumi dengan Sputnik pada 4 oktober 1957. US menyusul 3 bulan kemudian dengan meluncurkan Explorer 1 pada 31 januari 1958. Lantas menyusul Perancis dengan Astrix 1 pada 26 nopember 1965. Setelah Jepang, berturut-turut kemudian China pada 1970 dan Inggris pada 1972. [artikel ini di copy dari harian kompas tgl 24 april 2013,hal 35, oleh Ignatius hekso yudiono]

*] gambar di copy dari google image. 












PATEN UNTUK MESIN CUCI CETAK FOTO

Pada 23 april 1895, warga kulit hitam Amerika kelahiran Kuba, Clatonia Joaoquin Dorticus, memperoleh paten untuk temuan mesin cuci-cetak foto.

 

Dalam rancangan paten nomor 537.968 tersebut dijelaskan, selama proses cuci-cetak tersebut, foto dicelupkan kedalam sejumlah bahan kimia. Mesin buatan Dorrticus ini menetralisasi proses kimia pada setiap pencucuian sehingga efeknya terhadap cetakan foto dapat diatur.


Menurut Dorticus, cara yang iua usulkan dapat menghindari kemungkinan terjadi pencucian terlalu lama yang dapat membuat hasil foto kurang jelas. Pada hari yag sama warga kulit hitam lainnya, Purdy and Peters, memperoleh racangan untuk sendok.

Pada hari yang sama dengan tahun yang berbeda, ada dua paten lagi yang diberika bagi warga kulit hitam, masing-masing A Romain pada1889 dan BH Taylor pada 1878. Paten pertama untuk kulit hitam diberikan kepada pedagang Amerika keturunan Afrika bernama Thomas L Jennings pada 3 maret 1821. Rancangannya berupa proses mencuci dry-cleaning yang kala itu disebut dry-scouring.[artikel di-copy dari harian kompas hal 39, tgl 23 april 2013 oleh Ignatius hekso yudiono].

**] gambar di-copy dari google-image dan tidak ada hubungannya dengan artikel.